Kapolres Sumbawa Barat Silaturahmi Dengan Para Awak Media

    Kapolres Sumbawa Barat Silaturahmi Dengan Para Awak Media

    Sumbawa Barat NTB - Kepolisian Resor Sumbawa Barat dalam awal tahun 2024 melaksanakan kegiatan rutin Silaturrahmi dengan awak Media cetak dan Elektronik se Kabupaten Sumbawa Barat, bertempat di cafe twone kelurahan Bugis Kecamatan Taliwang Kabupaten Sumbawa Barat.Pada rabu (10/01/24).

    Kapolres Sumbawa Barat AKBP Yasmara Harahap S.I.K melalui Kasi Humas IPDA Eddy Soebandi S.Sos menyampaikan ucapan selamat tahun Baru 2024 dan terimakasih kepada rekan - rekan Media yang telah mendukung Polres Sumbawa Barat dalam meliput kegiatan Polres Sumbawa Barat .

    "Kegiatan silaturahmi ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan kaitan dengan press rilis pada akhir tahun pemusnahan barang bukti miras dan narkoba kami sampaikan permohonan maaf kepada awak media yang luput kami undang dalam kegiatan tersebut karena memang kegiatan tersebut mendadak, " ucap Kapolres 

    " Secara umum Situasi Kamtibmas wilayah Kabupaten Sumbawa Barat sampai dengan saat ini aman dan kondusif serta sampai dengan saat ini kaitan dengan tahapan kampanye  personil polres Sumbawa Barat tetap melaksanakan kegiatan pengamanan kegiatan kampanye, " terangnya 

    Lanjutnya terkait pemilu 2024 ini Polri tetap netralitas, ada pun bagi ibu bhayangkari tetap sesui dengan pilihannya sendiri, kami sebagai suami tidak boleh intervensi untuk mengarahkan bhayangkari untuk memilih salah satu pasangan calon.

    " Kaitan dengan sepeda listrik kita dari pihak kepolisian mengacu kepada aturan sampai dengan saat ini belum ada aturan mengenai sepeda listrik namun kami sifatnya menghimbau kepada masyarakat kaitan dengan keselamatan dalam lalulintas, " jelasnya 

    Lanjutnya,   terkait bagaimana kesiapan tim siber polres dalam menertibkan berita di media sosial, kaitan dengan siber di polres secara khusus tidak ada secara struktur namun kami juga bisa melakukan patroli siber dimedia dan sejauh ini belum ada laporan terkait dengan berita Media sosial.

    Terkait peredaran narkoba di Sumbawa Barat bagaimana pola pengamanan Polres Sumbawa Barat dalam memberantas peredaran narkoba. Narkotika disetiap polres selalu ada dan kenapa kasus narkoba selalu tinggi karena kasus narkoba itu ada target 1 bulan 2 kasus dan kaitan dengan langkah polres Sumbawa Barat dalam pencegahan narkoba kami mempunyai bhabinkamtibmas untuk melakukan himbauan dan sosialisasi tentang bahaya narkoba ditengah masyarakat.

    "Kaitan dengan pengaduan online masih berjalan seperti Jaga KSB dan dalam waktu dekat ini Kami akan launching Website  SELAMAT (Sistem Layanan Masyarakat Terpadu), " pungkasnya (Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Gencar Piket Fungsi Polsek Brang Rea Lakukan...

    Artikel Berikutnya

    Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Polsek Brang...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Atas Permasalahan Warga Binaan, Bhabinkamtibmas Lamusung Lakukan Mediasi
    Sasar Personil Polri dan TNI, Bidpropam Polda NTB Razia Sejumlah Hiburan Malam di Wilayah NTB

    Ikuti Kami