Polsek Kawasan Pelabuhan Laut Tano Gelar KRYD, Jamin Obyek Vital Penyebrangan Laut Tetap Aman

    Polsek Kawasan Pelabuhan Laut Tano Gelar KRYD, Jamin Obyek Vital Penyebrangan Laut Tetap Aman

    Sumbawa Barat NTB - Kapolsek Kawasan Pelabuhan Laut Tano Iptu Nurlana bersama personel melaksanakan Kegiatan Rutin Yang Di Tingkatkan (KRYD), pada Jum'at 13 September 2024 pukul 22.00 Wita bertempat di Pos Satu Pelabuhan Laut Tano Kabupaten Sumbawa Barat.

    " Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan di gelar sebagai antisipasi tindak pidana 3C pencurian dengan pemberatan (curat), pencurian dengan kekerasan (curas) dan pencurian kendaraan bermotor (curanmor) dan tindak pidana lainnya serta untuk menjamin rasa aman di pelabuban yang merupakan obyek vital , " kata Kapolres Sumbawa Barat AKBP Yasmara Harahap, S.I.K melalui Kasi Humas Iptu Zainal Abidin kepada media ini.

    Lanjut Kasi Humas, KRYD juga di lakukan untuk menekan timbulnya gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah Sumbawa Barat khususnya di Kawasan Pelabuhan Poto Tano sebagai gerbang lintas Pulau Sumbawa.

    Ia menjelaskan sasaran kegiatan di konsentrasikan kepada masyarakat pengguna jasa pelabuhan, orang dan barang, baik yang masuk maupun yang ke luar dari pelabuhan, seperti antisipasi minuman keras (Miras), Senjata tajam dan Senjata Api (Sajam dan senpi) Narkoba, Bahan peledak  Handak) , Barang muatan Ilegal, dan Kendaraan tanpa dokumen yang lengkap dan sah.

    Lebih jauh Kasi Humas menerangkan hasil dari Kegiatan Rutin Yang Di Tingkatkan (KRYD).

    " Kapolsek Kawasan Pelabuhan Laut Tano  dan anggota telah melaksanakan pemeriksaan yang di fokuskan terhadap orang, kendaraan dan barang, " terangnya.

    Juga memberikan teguran kepada supir angkutan umum baik Bus atau kendaraan lain yang tidak sesuai peruntukannya demi keamanan dan keselamatan.

    Selain hal tersebut di atas, juga memberikan teguran secara lisan kepada sopir atau kondektur angkutan umum agar tidak menaikan penumpang diatas atap kendaraan yang dapat membahayakan keselamatan.

    Dan terakhir mengingatkan kepada Pengguna jasa penyeberangan untuk dapat melakukan pembelian Tiket secara online.

    Kasi Humas Polres Sumbawa Barat Iptu Zaenal Abidin menegaskan Kegiatan Rutin Yang Di Tingkatkan (KRYD) oleh Kapolsek Kawasan Pelabuhan Laut Tano dan Anggota berakhir pada pukul 23.30 wita berjalan lancar aman dan terkendali. (Adb) 

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Kapolsek Seteluk Hadiri Rangkaian Kegiatan...

    Artikel Berikutnya

    Ciptakan Kamtibmas Kondusif, Kapolsek Jereweh...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Solusi Stabillan Pasokan dan Harga, Dinas Ketahanan Pangan NTB Rutin Gelar Gerakan Pangan Murah
    Sinergitas Polri dan TNI Terjun Langsung Pendistribusian Bibit Jagung di Kecamatan Seteluk

    Ikuti Kami